Pages

Mathemagic

Advanced Magic Square

Diterjemahkan dan ditranslasikan dari Stephen D.T. Froggat oleh Wiku Pulangasih the Online Magician

Effects : Anda mampu membuat "Magic Square" dengan jumlah kolom dan baris ganjil (5x5, 7x7, 9x9), dst yang apabila angka-angkanya dijumlahkan secara vertikal, horisontal, dan diagonal hasilnya sama. Artikel ini adalah pengembangan dari trik "Magic Square Joe Sandy"

Prosedur :

1. Magic Square dimulai dengan menulis angka 1. Tulis angka "1" pada baris pertama, di kolom tengah
2. Bergeraklah ke angka selanjutnya dengan aturan :

a. Bergerak ke arah NORTH EAST (TIMUR LAUT, diagonal ke arah kanan atas satu petak)

b. Apabila kotak ke arah NORTH EAST sudah terisi angka, bergeraklah ke arah SELATAN (satu petak ke bawah)

c. Jika angka sudah mencapai BARIS PALING ATAS, bergeraklah ke BARIS PALING BAWAH KOLOM SELANJUTNYA.
d. Jika angka sudah mencapai KOLOM PALING KANAN, bergeraklah ke KOLOM PALING KIRI PADA BARIS DI ATAS ANGKA TERSEBUT.

Lihat gambar agar lebih jelas, contoh magic square 7x7 dengan jumlah 175

Perhatikan pergerakan angka dari 1 ke 2, 2 ke 3, 3 ke 4, 4 ke 5, dan seterusnya....akan lebih memudahkan anda dalam memahami magic square ini

Jika sudah menguasai metode ini, anda bisa membuat Magic Square sebesar 9x9, 11x11, bahkan hingga 99x99. Kelemahan magic square jenis ini adalah jumlah total angka sudah tetap, tidak bisa ditentukan oleh penonton.

Read more

Close-up Magic

Trik Cincin dan Benang Menembus Leher

Diterjemahkan dan dikembangkan dari Trickbuster oleh Wiku Pulangasih the Online Magician. Gambar via Youtube.

WARNING !!! : Agar lebih aman, sebagai pengganti cincin anda bisa menggunakan permen yang berlubang tengahnya, sehingga ketika dimasukkan ke dalam mulut anda dapat benar-benar menelan permen tersebut.

Effects : Anda mampu membuat cincin yang dimasukkan ke mulut keluar menembus benang yang seolah-olah masuk melalui leher

Catatan : Saya membuat trik ini tanpa maksud mendiskreditkan magician tertentu yang pernah memainkan trik serupa. Saya tidak mengetahui apakah sang magician benar-benar menggunakan kekuatan magis atau menggunakan trik ini dalam shownya.

Persiapan :

- Satu buah benang/ tali yang tidak terlalu besar

- Dua cincin yang serupa

- Lem transparan (bening) yang tidak terlalu cepat mengering

- Beberapa saat sebelum show, lumurilah leher anda dengan lem. Jangan lakukan hal ini terlalu dengan jangka waktu yang terlalu lama dari show, karena lem mungkin akan mengering sebelum saatnya.



Prosedur :

- Genggamlah benang dengan kedua tangan anda. Saat menggengam benang, jari tangan kanan anda sebenarnya juga menyembunyikan satu cincin di balik genggaman.



- Panggil seorang sukarelawan naik ke atas panggung, suruh ia memasukkan cincin lain yang sudah anda persiapkan ke dalam mulut anda.



- Beraktinglah seolah-olah anda menelan cincin tersebut. Yang sebenarnya anda lakukan adalah memasukkan cincin ke belakang gigi/ mulut anda sehingga tidak terlihat. AWAS!!! Jangan sampai cincin tertelan.

- Lekatkan benang yang anda pegang dengan kedua tangan ke leher anda. Tarik dengan kencang sehingga benang akan lebih mudah merekat di leher yang sudah dilumuri lem. Tunggu sebentar sampai daya lekat lem dan benang menjadi kuat.

- Tarik benang perlahan-lahan ke arah depan dengan kedua tangan anda, sambil berakting seolah-olah anda kesakitan karena berusaha mengeluarkan cincin dari kerongkongan.

Keterangan gambar : Tangan kanan anda menggenggam satu buah cincin.


- Sambil menggerakkan benang ke depan, lakukan gerakan menyentak dengan cepat. Saat menyentak benang, lepaskanlah genggaman jari tangan kanan yang memegang cincin, sehingga cincin akan berputar ke depan dan jatuh ke tengah, seolah-olah baru dikeluarkan dari dalam kerongkongan anda.


Read more

Close-up Magic

Koin Menembus Meja

Diterjemahkan dan dikembangkan dari Joe Marshall oleh Wiku Pulangasih the Online Magician.



Effects :
Anda mampu seolah-olah membuat koin menembus meja.


Prosedur :

1. Pegang koin dengan tangan kanan anda, ketuk-ketukkan koin tersebut di atas meja.




2. Tarik koin tersebut ke tepi meja dengan telapak tangan anda. Berpura-puralah mengangkat koin tersebut dengan tangan kanan anda. Yang sebenarnya anda lakukan adalah menjatuhkan koin tersebut dari meja dan menangkapnya dengan tangan kiri.




3. Beraktinglah seolah-olah tangan kanan anda masih memegang koin. Ketuk-ketukkan tangan kanan anda ke atas meja, seolah-olah terdengar bunyi koin. Agar lebih realistis, tangan kiri anda juga mengetuk meja dengan koin, dari bawah meja. Lakukan sevariatif mungkin, namun jangan sampai terlihat bahwa tangan kanan anda kosong.

4. Pukullah meja dengan telapak tangan kanan anda. Buka telapak tangan kanan anda, dan koin telah menghilang.






Note : Trik ini cocok dilakukan jika sudut pandang sang penonton berada di depan anda.

Read more